Sintang, 24 Juni 2024

Upacara Bendera akhir Semester Genap Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan Pendidikan Biologi STKIP Persada Khatulistiwa Sintang.

Upacara bendera sudah menjadi kegiatan rutin yang dilaksanakan pada hari senin, 24 juni 2024 dimana kali ini yang menjadi petugas upacara bendera adalah program studi Pendidikan Pancasila dan kewarganegaraan. Upacara ini dihadiri oleh seluruh mahasiswa dan dosen Pendidikan Pancasila dan kewarganegaraan Bersama Pendidikan Biologi sebagai perserta upacara, dilapangan Merah Putih STKIP Persada Khatulistiwa Sintang dan Pembina upacara yaitu Bapak Rusdi,M.sn.,C.PAT selaku Sekretaris Program Studi Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan. Semua peserta mengikuti rangkaian upacara dengan penuh semangat dan tertib, Kegiatan upacara berlangsung dengan baik dari awal sampai akhir.

Adapun amanat Pembina upacara menekankan pada tiga poin penting diantaranya adalah Persiapan Ujian Akhir Semester, Semangat terus dalam Perkuliah jangan pernah mengecewakan orang tua dikampung, tetap jaga kebersamaan dan kekeluargaan di tengah dinamika kehidupan kampus yang semakin kompleks, STKIP Persada Khatulistiwa Sintang selalu berupaya untuk mempertahankan dan memperkuat nilai-nilai kebersamaan dan kekeluargaan di antara seluruh civitas akademika. Kebersamaan dan kekeluargaan adalah pondasi penting yang menjadi landasan bagi terciptanya lingkungan pendidikan yang harmonis dan produktif.

Dengan semangat kebersamaan dan kekeluargaan, kita akan terus melangkah maju, membangun masa depan yang lebih cerah bagi STKIP Persada Khatulistiwa Sintang, dan memberikan kontribusi terbaik bagi masyarakat dan bangsa.

Salam Pancasila…….

#ProdiPPKn

#HmpsPPKn

#PPKnPersadaKhatulistiwa

#SalamPancasila

#StkipPersadaKhatulistiwa

By ppkn

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *