Sintang, 6 Oktober 2023
Kabupaten Sintang memiliki kekayaan budaya yang luar biasa, terutama dalam hal seni musik tradisional Dayak dan Melayu. Alat musik tradisional adalah bagian penting dari warisan budaya yang perlu dilestarikan dan diwariskan kepada generasi muda. Oleh karena itu, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Sintang bersama Museum Kapuas Raya Sintang memandang penting untuk mengadakan kegiatan belajar bersama “Alat Musik Tradisional” bagi siswa tingkat SMA dan Perguruan Tinggi. STKIP Persada Khatulistiwa Sintang mengutus 60 orang mahasiswa dari beberapa program studi, dan jumlah mahasiswa Program Studi Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan yang terlibat dalam kegiatan tersebut berjumlah 12 orang. Kegiatan tersebut dilaksanakan pada tanggal 5-10 Oktober dan dilanjutkan 14-18 Oktober 2023 di Museum Kapuas Raya Sintang. Kegiatan ini adalah sebuah upaya yang bertujuan untuk mengenalkan, memahami, dan melestarikan alat musik tradisional Dayak dan Melayu, yang merupakan bagian tak terpisahkan dari warisan budaya yang telah diteruskan dari generasi ke generasi. Melalui kegiatan tersebut diharapkan dapat meningkatkan minat generasi muda dalam melestarikan alat musik tradisional Dayak dan Melayu.
Salam Pancasila…….
#ProdiPPKn
#HmpsPPKn
#PPKnPersadaKhatulistiwa
#SalamPancasila
#StkipPersadaKhatulistiwa