Sintang, 14 Oktober 2022

Program Studi Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan, pada hari Kamis dan Jum’at, 13-14 Oktober melaksanakan kegiatan Pengenalan Kehidupan Kampus Bagi Mahasiswa Baru PKKMB lanjutan dan Civic Engagement Tahun Akademik 2022/2023. Kegiatan ini merupakan agenda tahunan prodi yang dilaksanakan untuk menyambut mahasiswa/i baru. Tujuannya adalah menambah keakraban dan kekeluargaan antara sesama mahasiswa maupun mahasiswa dengan dosen, sehingga diharapkan tidak ada sekat yang dapat menghalangi tumbuhnya kekeluargaan dalam keberagaman.

Dalam kegiatan PKKMB dan Civic Engagenent tahun ini, ada dua kegiatan, yakni akademik dan non akademik. Kegiatan akademik, meliputi pengenalan prodi dan kiat-kiat sukses di perguruan tinggi. Pengenalan prodi disampaikan oleh Ketua Program Studi, Ibu Fusnika, M.Pd. Sedangkan kiat-kiat sukses di perguruan tinggi disampaikan oleh Sekretaris Program Studi, Bapak Juri, M.Pd. Pengenalan prodi, meliputi tips yang mesti dilakukan seluruh mahasiswa selama studi, seperti sopan santun, membuat tugas akhir, berinteraksi dengan Bapak/Ibu Dosen, peran mahasiswa dalam mendukung akreditasi serta peluang maupun tantangan pada masa mendatang ketika telah menjadi alumni. Kiat-kiat sukses di perguruan tinggi, meliputi manajemen waktu, menetapkan skala prioritas, terus melakukan inovasi dan memegang teguh prinsip “maksimal menempuh studi 4,5 tahun”.

Untuk kegiatan non akademik, mahasiswa bersama Bapak/Ibu Dosen melaksanakan bakti sosial membersihkan sampah dan menebas rumput di lingkungan Gua Maria, milik Paroki Santo Petrus Rasul Monumental Keuskupan Sanggau. Selain dari pada itu, mahasiswa juga melaksanakan outbound, meliputi permainan teka-teki, lomba mendayung perahu bebek, api unggun dan yel-yel terbaik.

Tahun ini, PKKMB dan Civic Engagement dilaksanakan di Taman Kelempiau, Desa Tapang Semadak, Kecamatan Sekadau Hilir, Kabupaten Sekadau, Provinsi Kalimantan Barat. Lokasi ini sengaja dipilih dengan pertimbangan mahasiswa disamping mendapat pengetahuan akademik juga refresing dari rutinitas kampus yang cukup padat. Hal ini dikarenakan Taman Kelempiau merupakan salah satu tempat yang cocok untuk berlibur bagi keluarga sekaligus cocok pula bagi kaula muda yang ingin bernostalgia bersama pasangannya.

Perjalanan menuju Taman Kelempiau dari Kota Sintang berkisar 1 (satu) jam, baik menggunakan roda dua maupun roda empat. Untuk penginapan, pihak pengelola menyediakan 6 (enam) buah Homestay bernuansa eksotik, sehingga menambah kesenangan bagi para pengunjung. Untuk menginap di Homestay, pengunjung hanya membayar Rp 200.000 untuk satu malam. Disamping penginapan, tersedia pula kantin dan balai pertemuan. Dan yang tidak kalah penting, para pengunjung dapat menyaksikan secara langsung binatang Kelempiau, salah satu binatang langka dan merupakan habitat yang dilindungi pemerintah.

Kegiatan PKKMB Lanjutan dan Civic Engagement terlaksana berkat kerjasama seluruh panitia HMPS beserta Bapak/Ibu dosen. Disamping itu, secara legalitas, telah mengantongi izin dari lembaga STKIP Persada Khatulistiwa. Adapaun tema yang diusung adalah “Mewujudkan Mahasiswa PPKn yang unggul dan Berjiwa Pancasila di Era Revolusi Industri 4.0”. Jumlah peserta yang mengikuti kegiatan PKKMB lanjutan dan Civic Engagement tahun ini adalah 87 orang, terdiri dari mahasiswa semester 1 (satu) sampai dengan 5 (lima) dan Bapak/Ibu Dosen.

Melalui tema tersebut, diharapkan bahwa seluruh mahasiswa PPKn mampu bersaing secara sehat dalam berbagai bidang, sesuai skill yang dimiliki. Guna meraih sukses, diperlukan kerja keras dengan memanfaatkan teknologi supaya mempermudah pencapaian harapan seluruh mahasiswa. Untuk itu, setiap mahasiswa sebagai generasi penerus perlu terus mengasah skill, sehingga kelak mampu memberikan kebangaan pada diri sendiri, keluarga dan masyarakat serta bangsa maupun negara. Guna mencapai cita-cita, tidak semata-mata ditentukan kemampuan akademis, melainkan kita mesti peka terhadap kehidupan sosial. Oleh karenanya, setiap manusia memerlukan kerjasama dengan sesama. Sebab, tidak ada manusia yang sempurna.

Salam Pancasila….

#Prodi_PPKn

#HMPSPPKn

#Smatr&GoodCitizenship

#SalamPancasila

By ppkn

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *